Tempat Wisata Sekitar

Jalan Malioboro

Terdapat banyak pedagang dan penjaja makanan di sepanjang Jalan Malioboro yang menjadikan tempat ini sebagai salah satu pusat wisata paling terkenal di Yogyakarta. Wisatawan dapat menikmati senja dengan berjalan kaki di sepanjang jalan ini atau dengan mengendarai delman tradisional. Selain menyediakan berbagai macam barang suvenir dan busana batik, jajanan lokal pun akan memuaskan para wisatawan yang berkunjung.

Tugu Yogyakarta

Disebut juga sebagai Tugu Ngayogyakarta dalam Bahasa Jawa, tugu ini pertama kali didirikan pada tahun 1755 oleh Sri Sultan Hamengkubuwono I, raja Yogya pada saat itu. Sempat mengalami kerusakan akibat gempa bumi, tugu ini telah direstorasi dan kini menjadi salah satu wisata bersejarah di Yogya. Hotel Poncowinatan berlokasi sangat dekat. Cukup dengan 2 menit berjalan kaki dari Hotel Poncowinatan, para tamu dapat mencapai tugu ini. Para tamu dapat menemukan banyak pertokoan dan kafe di area ini.

Candi Prambanan

Salah satu candi terbesar di Asia Tenggara, Candi Prambanan merupakan candi Hindu yang dibuat sejak pertengahan abad ke-9. Dipersembahkan untuk para dewa Hindu, candi ini diakui oleh UNESCO sebagai World Heritage Site. Candi Prambanan terletak di perbatasan antara provinsi DIY dan Jawa Tengah, dan mendapat kunjungan dari wisatawan baik lokal maupun mancanegara.

Taman Sari

Taman Sari adalah bagian dari Kraton Yogyakarta yang dulunya digunakan sebagai tempat pemandian raja dan para selirnya. Area ini meliputi lebih dari 10 hektar lahan yang terdiri dari bangunan, kolam pemandian, kanal air, danau buatan dan lorong bawah air. Namun, hanya sebagian kecil saja yang dibuka untuk umum yaitu bagian barat daya dari istana Kraton. Taman Sari menyediakan jasa tour guide bagi para pengunjung yang datang.

Candi Borobudur

Candi Buddha terbesar di dunia ini terletak sekitar 40km dari kota Yogyakarta dan didirikan sejak tahun 800-an. Tetap berdiri megah hingga sekarang, Candi Borobudur dikunjungi jutaan wisatawan dari dalam dan luar negri. Walaupun sempat tertelantarkan pada sekitar tahun 1000 karena rangkaian letusan Gunung Merapi, Candi Borobudur kini menjadi pusat budaya dan tempat berkumpulnya para seniman. UNESCO juga menetapkan Candi Borobudur sebagai World Heritage Site.

Gunung Merapi

Berlokasi di Kaliurang, sekitar 1 jam dari Yogya, gunung ini masih aktif dan dapat mengeluarkan asap volkanik dari waktu ke waktu. Sangat disarankan untuk mengecek ramalan kondisi gunung sebelum berwisata ke daerah ini. Kota Kaliurang sendiri merupakan kota yang asri dan para wisatawan dapat menyewa mobil off-road untuk menikmati tour ke Gunung Merapi. Sopir yang merangkap sebagai tour guide ke Gunung Merapi akan menjelaskan sejarah dan keindahan gunung ini.